Portal Yang Berbagi Informasi Tentang Pengetahuan dan Ilmu

Permainan Matematika Ala Joe Sandy

by Unknown , at 12:19 PM , have 6 komentar


1. Prediksi Angka

Langkah 1:  buat tiga digit angka, angka pertama dan ketiga berselisih 2.    Misalnya 634
Langkah 2:     angka 634 dibalik menjadi 436
Langkah 3:     kurangilah 634 dengan 436 diperoleh 198
Langkah 4:     angka 198 dibalik menjadi 891
Langkah 5:   tambahkan 198 dengan 891 jawabannya 1089 angka inilah yang anda prediksikan
Ringkasnya
  • 634
  • 436
  • 198
  • 891 +
  • 1089
Cara memainkannya tulislah dahulu jawabannya di sebuah kertas pura-puralah anda sudah memprediksi jawabannya. Perintahkan siswa anda untuk menulis angka seperti petunjuk diatas bebas asal sesuai persyaratan lakukan seperti langkah-langkah diatas. Berapapun angkanya asal sesuai dengan syarat-syarat diatas, maka jawabannya akan tetap sama yaitu 1089

2. Mau Belajar Jarimatika Download disini
3. Inilah Trik Sulap Angka dari Joe Sandi
Pertama-tama saya akan mengenalkan trik sulap ini karena ini merupakan permainan dari JOE SANDI “THE MASTER”. Teman-teman pasti sudah kenal ataupun sudah pernah nonton acara “THE MASTER” dan pemenang pada episode pertama adalah JOE SANDI. Pernahkan lihat JOE memainkan trik sulap angka yang menyusun angka-angka dalam kotak berukuran 4×4.
Sampai-sampai DEDDY COBUZIER salut terhadapnya atas kemampuan otaknya untuk menyusun angka-angka dalam waktu singkat. Anda pasti beranggapan bahwa ia memang betul-betul menggunakan kecepatan berhitung otaknya. Tapi menurut saya itu hanyalah trik belaka, dan merupakan rumus-rumus yang sederhana. Anda pun bisa mencobannya dengan cara yang akan saya berikan ini. Ikuti yha……..

Kita dapat membuat hasil suatu hitungan sama baik horizontal, vertikal, tengah, sudut dan dari sisi mana pun dengan menggunakan rumus berikut :
A      B     C     D
D-3  C+3  B-1  A+1
B+1  A-1  D-1  C+1
C+2  D-2  A+2  B-2

photo dibawah ini persis dengan rumus diatas, bisa kamu cetak dan dipelajari.
Caranya tinggal ganti huruf abcd dengan angka dan tinggal di jumlahkan contohnya lihat gambar :
1 2 3 4
1 6 1 2
3 0 3 4
5 2 3 0

Angka a diganti dengan 1, b =2, c = 3, d = 4
Anda dapat mengganti angka tersebut dari nol sampai berapapun. Hasil dari perhitungan di atas lihat gambar. Coba jumlahkan dari horizontal sama vertikal berapa hasilnya ? Bukan Sulap Bukan Sihir (tapi matematika) seluruhnya berjumlah sepuluhkan.
So, anda mau rubah angka nya sampai berapa pun hasilnya tetap sama jika dilihat dari sisi mana pun seperti JOE SANDY
4.  Trik Suap Dadu Joe Sandy
Inilah sulap dadu ala Joe Sandy saat pembukaan “the master season 3″
Ditranslasikan dan dikembangkan dari Magic Symbols oleh Wiku Pulangasih the Online Magician.

Effects : Dengan mata tetutup dan perhitungan matematis, anda bisa menebak angka 3 dadu yang dilemparkan oleh seseorang.
Prosedur :
  1. Di awal show, katakan apabila anda menebak angka satu buah dadu yang dilemparkan, dan tebakan anda benar, itu adalah sebuah kebetulan. Jika anda menebak angka dua buah dadu yang dilemparkan, dan tebakan anda benar, itu memang sedikit mengesankan, tapi orang masih akan menganggapnya kebetulan. Oleh karena itu, katakanlah bahwa anda akan menebak angka 3 buah dadu dengan mata tertutup dan perhitungan matematis.
  2. Panggil seorang sukarelawan dan suruh ia melemparkan 3 buah dadu . Misal dadu pertama 6, dadu kedua 5, dan dadu ketiga 1.
  3. Suruh ia mengalikan dua angka pada dadu pertama (6 x 2 = 12)
  4. Tambah angka tersebut dengan 5 (12+5=17)
  5. Kalikan 5 angka tersebut (17 x 5 = 85)
  6. Suruh ia menambahkannya dengan angka pada dadu kedua (85 + 5= 90)
  7. Kalikan 10 (90×10 = 900)
  8. Tambahkan dengan angka pada dadu ketiga (900+1=901)

Minta sang sukarelawan menyebutkan angka total yang ia peroleh. Yang harus anda lakukan, kurangilah angka tersebut dengan 250 untuk mengetahui angka dadu yang dilemparkan sang sukarelawan. Dalam kasus ini, 901-250 = 651. Berarti dadu pertama bernilai 6, dadu kedua bernilai 5, dan dadu ketiga bernilai 1.

Demikianlah artikel singkat ini mengenai Permainan Matematika Ala Joe Sandy. Semoga bermanfaat. Terima Kasih

Permainan Matematika Ala Joe Sandy
Permainan Matematika Ala Joe Sandy - written by Unknown , published at 12:19 PM, categorized as Matematika . And have 6 komentar
6 komentar Add a comment
Unknown
Bgus,
Bg kira kira tau trik trik permainan angka yg blum bnyak di ketahui org gk,
Buat pentas saya,:) kalo ada sling berbagi
Reply Delete
Anon
Itu yang trik ke 3 ada syarat nya gak
Reply Delete
Ky darsa
KAMI SEKELUARGA TAK LUPA MENGUCAPKAN PUJI SYUKUR KEPADA ALLAH S,W,T
dan terima kasih banyak kepada AKI atas nomor yang AKI
beri 4 angka [2001] alhamdulillah ternyata itu benar2 tembus .
dan alhamdulillah sekarang saya bisa melunasi semua utan2 saya yang
ada sama tetangga.dan juga BANK BRI dan bukan hanya itu KI. insya
allah saya akan coba untuk membuka usaha sendiri demi mencukupi
kebutuhan keluarga saya sehari-hari itu semua berkat bantuan AKI..
sekali lagi makasih banyak ya AKI… bagi saudara yang suka PASANG NOMOR
yang ingin merubah nasib seperti saya silahkan hubungi KI JAYA,,di no (((085-321-606-847)))
insya allah anda bisa seperti saya…menang NOMOR 650 JUTA , wassalam.
Reply Delete

Silahkan berkomentar dengan baik. Komentar anda sangat diperlukan untuk perkembangan Blog ini. Gunakan lah OPEN ID. Komentar disini tanpa kode verifikasi. Baca juga Posting lain | Daftar Isi

Cancel Reply
GetID

© Matematika

© Fisika

© Kimia

Copyright ©2013 Pengetahuan Olandsky
-->